Letkol Laut (P) Agung Nugroho (sebelah kiri) resmi menjabat Danlanal Cirebon |
LEMAHWUNGKUK (Cirebon Bribin) - Letkol Laut (P) Agung Nugroho resmi menjabat Komandan Pangkalan Angkatan Laut Cirebon menggantikan Danlanal sebelumnya Letkol Mar Yustinus Rudiman.
Serah terima jabatan (Sertijab) pimpinan Pangkalan Laut tersebut berlangsung hari ini di Dermaga Linggarjati, Pelabuhan Cirebon dengan dipimpim langsung Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) III Jakarta Laksamana Pertama TNI Denih Hendrata dan dihadiri Wali Kota serta Forkopimda sewilayah 3 Cirebon.
"Serah terima jabatan merupakan suatu proses yang selalu akan dilakukan oleh organisasi yang menginginkan adanya kemajuan," kata Denih, usai upacara sertijab, Jumat (10/5/2019).
Pergantian tugas, atau jabatan menurut Denih merupakan salah satu cara untuk tetap menjaga semangat.
Upacara serah terima jabatan Danlanal Cirebon di Dermaga Linggarjati Pelabuhan Cirebon, Jumat (10/5/2019). |
"Akan selalu semangat, semakin lama semangat dalam titik penugasan akan semakin turun, karena itu perlu ada regenerasi," jelasnya.
Adapun pesan bagi Danlanal Cirebon yang baru, Denih mengungkapkan agar bertugas sebagaimana mestinya dan dengan sebaik-baiknya.
"Terus jalin sinergitas dengan pemerintah, TNI-POLRI dalam menciptakan keamanan, kenyamanan Negeri, karena bila sudah aman, bangsa nyaman, maka akan ada kepercayaan dari masyarakat," ungkapnya.
Sementara untuk Yustinus yang melanjutkan tugas sebagai Asisten Intelijen Komandan Pangkalan Utama Angkatan Laut ( Asintel Danlantamal) XII Pontianak, Denih mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi setinggi-tingginya karena telah menjalankan tugas dengan baik selama menjadi Danlanal Cirebon.(CB-003)
Informasi lainnya :