Jumat, 15 September 2017

Jumat, September 15, 2017


Jamuan makan malam senusantara di Taman Air Goa Sunyaragi malam hari ini, Jumat (15/9) mengawali rangkaian acara Festival Keraton Nusantara ke XI di Kota Cirebon.

Dalam kesempatan jamuan makan malam ini, tak hanya dihadiri oleh 43 Raja/Sultan dari Kerajaan/Keraton anggota Forum Komunikasi dan Informasi Keraton Nusantara (FKIKN). Namun juga dihadiri undangan dari kerajaan/keraton se nusantara yang belum menjadi anggota FKIKN dan juga sejumlah undangan dari luar negeri.

Walikota Cirebon, dalam sambutannya mengatakan rasa terima kasihnya kepada seluruh anggota FKIKN karena Kota Cirebon kembali dipercaya menjadi tuan rumah penyelenggaraan Festival Keraton Nusantara.

"Atas nama pribadi, pemerintah dan masyarakat Kota Cirebon, saya mengucapkan selamat datang dan berterima kasih karena Kota Cirebon kembali di percaya menjadi tuan rumah setelah genap 20 tahun yang lalu pada FKN Ke II,"ucapnya.

Azis juga mengatakan bahwa dengan menjadi tuan rumah, ini juga sekaligus menjadi kesempatan bagi kota Cirebon untuk lebih dikenal oleh mata dunia.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disbudpar)Provinsi Jawa Barat Ida Hernida yang mewakili Gubernur Jawa Barat, menyampaikan bahwa FKN tak hanya dapat menjadi perekat dan pelestari budaya bangsa Indonesia, namun juga dapat dijadikan magnet untuk menarik kunjungan wisatawan.(CB-003)