Minggu, 17 September 2017

Minggu, September 17, 2017



Dalam jamuan makan malam Raja dan Sultan seNusantara di acara Festival Keraton Nusantara (FKN), Keraton Kanoman persembahkan pertunjukan seni tari istimewa, yaitu tari Bedhaya Rimbe, Sabtu (16/9) di Keraton Kanoman Cirebon.

Tari Bedaya Rimba sebuah karya Masterpiece Sultan Kanoman Kanjeng Gusti Sultan Raja Muhammad Zulkarnain, dalam kurun 1895 sampai 1934. Tari merupakan satu bentuk repertoar tari kelompok Putri yang hidup di Keraton Kesultanan Kanoman Cirebon.



Tarian ini, terakhir kali dipergelarkan sekitar tahun 1967 ketika Sultan Kanoman waktu itu kedatangan tamu dari mancanegara.
Secara keseluruhan bentuk struktur penyajian tari bedhaya Rimbe, tidak sekedar menampilkan nilai nilai artistik semata. Tetapi lebih jauh memiliki kedalaman makna filosofis. Antara lain dari jumlah penarinya dan juga struktur penyajian tariannya yang terbagi menjadi tiga bagian.


Para Raja dan Sultan, serta para tamu undangan lainnya. Nampak sangat menikmati tarian yang tidak bisa dilakukan oleh sembarangan orang ini, selain karena memiliki beberapa aturan ketat. Tarian ini juga memiliki durasi yang sangat panjang, yaitu selama kurang lebih 1 jam dan membutuhkan ketahanan fisik yang sangat luar biasa.



Dijelaskan oleh juru bicara Keraton Kanoman, Gusti Ratu Raja Arimbi Nurdina. Sultan Kanoman, Pangeran Raja Muhammad Emirudin secara khusus ingin menyambut tamu-tamu kehormatan dari kerajaan atau keraton seNusantara dalam rangkaian acara FKN ini, dengan memberi persembahan tari Bedhaya Rimbe yang merupakan tarian asli dari Keraton Kanoman.

"Tari Bedhaya Rimbe ini adalah karya dari Sultan Kanoman Kanjeng Gusti Sultan Raja Muhammad Zulkarnain, yang secara khusus oleh Pangeran Raja Muhammad Emirudin ditampilkan kembali untuk menyambut para Sultan dan Raja dalam rangkaian acara Festival Keraton Nusantara ke 11 ini,"jelasnya.



Ratu Arimbi sendiri berharap, agar para Sultan dan Raja serta para undangan yang hadir tadi malam . Dapat menikmati suguhan tari klasik ini.

"Mudah-mudahan semua dapat menerima dan menikmati persembahan dari kami ini,"pungkasnya.(CB-003)