Senin, 18 Desember 2017

Senin, Desember 18, 2017


Pemerintah Kota Cirebon, gelar kegiatan sapa warga bertemakan “Sosialisasi Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2018 dan Peran Lembaga Kemasyarakatan Kelurahan dalam Meningkatkan Angka Partisipasi Pemilih” yang berlangsung di Kantor Kecamatan Kejaksan Kota Cirebon, Senin (18/12).

Sapa Warga ini di hadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cirebon, Drs. Asep Dedi, M.Si, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil), Kepala Kantor Kecamatan Kejaksan, para Lurah se-Kecamatan Kejaksan serta para warga Kecamatan Kejaksan Kota Cirebon.

Dalam kegiatan ini, sekaligus dilakukan serah terima kendaraan operasional berupa satu unit mobil dari Sekretaris Daerah kepada Kantor Kecamatan Kejaksan.

Asep Dedei berpesan, agar kendaraan operasional ini nantinya digunakan untuk membantu memberikan pelayanan kepada masyarakat.

"kendaraan operasional ini juga sekaligus sebagai sarana promosi dalam rangka sosialisasi pelayanan yang berhubungan dengan masyarakat dan lain-lainnya,"jelas Asep Dedi.

Selain melakukan serah terima kendaraan operasional, dalam sapa warga ini juga dilakukan pembagian E-KTP tahap pertama sebanyak 170 Keping yang akan dibagikan kepada warga.

“E-KTP ini diberikan secara bertahap kepada semua masyarakat yang sudah melakukan perekaman data,” pungkasnya.(CB-003)