Kepala Kantor Bea dan Cukai Cirebon, Agung Saptono |
KEJAKSAN (Cirebon Bribin) -- Kepala Kantor Bea dan Cukai Cirebon, Agung Saptono resmikan pembentukan Rumah Forum Komunikasi Pengusaha / Start Up dan Eksportir, Importir dan Cukai (FKPSEIC), Kamis (14/3/2019).
Dijelaskan Agung, FKPSEIC ini merupakan pengembangan dari kegiatan customs visit kepada para stake holder dari Kantor Bea dan Cukai Cirebon.
"Ini adalah pengembangan dari kegiatan customs visit, sebagai pelaksanaan fungsi DJBC yaitu Industrial Assistance dan Trade Facilitator," jelasnya.
Costoms visit, dikatakan Agung bertujuan untuk menangkap keluhan, kendala dan berbagai hal yang menjadi hambatan bagi perusahaan untuk kemudian dicarikan solusi agar jalannya kegiatan perusahaan tidak terganggu dan dapat melaksanakan ekspor impor dengan lancar.
Foto bersama Kepala Kantor Bea dan Cukai Cirebon bersama stake holder. |
Agung menambahkan, setelah customs visit berkembang menjadi FKPSEIC. Kantor Bea dan Cukai Cirebon sekarang berfungsi juga menjadi rumah atau semacam basecamp dari forum komunikasi yang didalamnya terdiri dari Aspindo, Kadin, unsur maritim, unsur bandar udara, Imigrasi, Karantina, maupun PT. Pos Indonesia selaku perusahaan logistik.
"Dalam wadah ini, semua bisa saling bertukar fikiran, baik para pengusaha yang telah eksis maupun start up ekspor impor dan pengusaha barang yang kena cukai," tambahnya.
Terakhir, Agung berharap dengan inovasi ini. Nantinya kegiatan usaha dapat meningkat, sehingga dapat di dorong untuk melakukan peningkatkan ekspor.(CB-003)