KEDAWUNG (CIREBON BRIBIN) - Aston Cirebon Hotel and Convention Center gelar aksi sosial donor darah yang bekerjasama dengan unit transfusi darah (UTD) PMI Kabupaten Cirebon.
Kegiatan yang berlangsung di Onyx Room Aston Cirebon tersebut diikuti oleh segenap Manajemen, Karyawan, rekanan dan juga masyarakat umum.
General Manager Aston Cirebon, Niken Damayanti mengatakan, kegiatan ini digelar dalam rangka ikut membantu menjaga stok darah di PMI Kabupaten Cirebon.
"Kegiatan rutin Aston Cirebon, kemarin memang sempat terhenti di masa awal pandemi dan kami coba mulai kembali. Tentunya dengan menerapkan protokol kesehatan," katanya, Selasa (11/8).
Melalui kegiatan ini, lanjutnya, Aston Cirebon yang bekerjasama dengan UTD PMI Kabupaten Cirebon juga sekaligus mensosialisasikan bahwa donor darah di masa pandemi aman, asalkan tetap menjalankan protokol kesehatan.
Setiap relawan atau pendonor, harus dalam kondisi sehat, dilakukan pengecekan suhu tubuh, mengisi formulir riwayat perjalanan dan tentunya tetap harus menggunakan masker.
"Bed atau tempat tidur yang digunakan juga langsung di bersihkan petugas setelah relawan selesai diambil darahnya," ujarnya.
Dia berharap, melalui donor darah ini bisa mengajak masyarakat untuk peduli terhadap sesama sekaligus menjaga ketersediaan stok darah PMI di masa Pandemi ini.
"Tak lupa kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh relawan yang sudah ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini," kata Niken lagi.
Sementara itu, Kordinator donor darah UTD PMI Kabupaten Cirebon, dr. Dedy Setriyadi mengungkapkan bahwa sebagian masyarakat masih khawatir untuk mendonorkan darah karena pandemi.
Hal ini tentunya berimbas pada ketersediaan stok darah, padahal permintaannya datang setiap hari.
"Kami mencoba terus mensosialisasikan donor darah aman, salah satunya melalui kegiatan yang sekarang dilakukan bersama Aston Cirebon," ungkapnya.
Dia juga mengimbau agar masyarakat tidak perlu takut untuk mendonorkan darah asalkan sesuai dengan aturan dan menerapkan protokol kesehatan yang berlaku.
"Jangan lupa untuk selalu menjaga kesehatan dan kebersihan diri dimasa pandemi sekarang ini," pungkasnya.(CB-003)