Sabtu, 07 November 2020

Sabtu, November 07, 2020

Agenda Talkshow, diskusi dan tanya jawab turut mewarnai kegiatan Sosialisasi Penyiaran Digital di Kota Cirebon. Adapun narasumber dalam agenda tersebut antara lain Anggota DPR RI, Dave Laksono, Direktur Penyiaran Kemkominfo, Geryantika, Sekretary SCM, Gilang Iskandar, dan Komisioner KPI Pusat, Mohamad Reza.

KESAMBI (CIREBON BRIBIN) - Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat bekerjasama dengan Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI) menggelar sosialisasi terkait rencana mematikan siaran analog yang nantinya akan bertransformasi menjadi digital atau analog switch off (ASO) pada tahun 2022, Sabtu (7/11).

Sosialisasi bertajuk Menjaga Indonesia dan Perbatasan Melalui Penyiaran Digital tersebut, dilakukan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Terlihat dari peserta yang datang, wajib mengikuti rapid test sebelum memasuki ruangan.

Didalam ruangan pun, peserta diwajibkan menggunakan masker atau face shield.

Ketua KPI Pusat, Agung Suprio, mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mengajak tokoh, stakeholder di Kota Cirebon untuk ikut membantu menyebarluaskan informasi kepada masyarakat terkait rencana ASO.

Meskipun masih baru akan dilakukan pada tahun 2022 nanti, namun waktu dua tahun menurutnya akan sangat cepat berlalu.

"Sehingga kami rasa penting untuk memastikan informasi ini dapat disampaikan kepada masyarakat dengan segera," katanya.

Karena, lanjutnya bila nanti setelah siaran melalui analog resmi dimatikan. Maka masyarakat yang masih menggunakan perangkat dengan receiver analog tidak akan bisa melihat atau mendapat tayangan digital.

"Hal ini tentunya tidak diharapkan oleh semua pihak, karenanya KPI dan BAKTI menggelar sosialisasi ini yang akan dilakukan di 10 daerah," ungkap Agung.

Dia menambahkan, pihaknya juga berharap Pemerintah akan membantu memfasilitasi masyarakat yang belum mampu mengganti perangkatnya ke digital sebelum skenario tersebut dijalankan.

"Agar informasi, berita dapat tersampaikan secara merata keseluruh lapisan masyarakat sampai ke daerah. Sesuai harapan atau cita-cita transformasi siaran analog ke digital," tambahnya.

Sementara itu, Anggota DPR RI dari Dapil Jawa Barat VIII , Dave Laksono yang hadir dalam kegiatan tersebut mengapresiasi langkah KPI Pusat dan BAKTI yang menggelar sosialisasi ASO di Kota Cirebon.

"Agar semua memahami pentingnya ASO ini," katanya.

Selain melakukan sosialisasi dalam kegiatan hari ini juga diselingi agenda diskusi bersama tokoh masyarakat, stakeholder dan maupun lembaga penyiaran yang ada di Cirebon tentang apa dan bagaimana cara mempersiapkan ASO agar lebih baik kedepannya.

"Tahun 2022 kita harus sudah siap dengan ASO, apalagi rencana ini telah di bahas sejak lama," pungkasnya.(CB-003)