Wali Kota Cirebon melepas rombongan petugas untuk melaksanakan Patroli Berskala Besar, Rabu (20/1) malam. |
Kegiatan ini dilakukan bersama petugas gabungan TNI, Polri dan unsur lainnya dari Pemerintah dengan diawali apel di Balai Kota Cirebon.
Wali Kota Cirebon, Nashrudin Azis menjelaskan PBB ini dalam rangka evaluasi kepatuhan masyarakat melaksanakan protokol kesehatan.
"ini adalah bentuk upaya pencegahan untuk terus menekan angka masyarakat yang terpapar covid - 19," jelasnya.
Dia mengungkapkan, Pemda Kota Cirebon bersyukur karena Kota Cirebon masuk dalam kota dengan kategori rendah.
"Posisi ini akan terus kami pertahankan," ungkap Azis.
Pemda Kota Cirebon, lanjut Azis, mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga masyarakat maupun pelaku usaha yang secara terus-menerus mengkampanyekan untuk melaksanakan protokol kesehatan.
Juga kepada Polri dan TNI yang selama ini secara terus-menerus secara konsisten menjaga agar tingkat terkapar nya semakin landai.
"Alhamdulillah berhasil kita lakukan itu semua berkat kesadaran masyarakat," pungkasnya.(CB-003)