Selasa, 16 Februari 2021

Selasa, Februari 16, 2021
Aksi sosial donor darah ASTON Cirebon Hotel and Convention Center, Selasa (16/2).

KEDAWUNG (CIREBON BRIBIN) - Pandemi Covid-19 mempengaruhi ketersediaan stok darah di PMI, pasalnya banyak orang yang merasa khawatir terpapar saat mereka mendonorkan darahnya. Padahal donor darah aman dan bisa dilakukan selama pandemi dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Terdorong dari kondisi tersebut, ASTON Cirebon Hotel and Convention Center bekerja sama dengan PMI Kota dan Kabupaten Cirebon berupa untuk menjaga ketersediaan stok darah sambil mengedukasi masyarakat melalui kegiatan donor yang rutin diselenggarakan setiap tiga bulan sekali.

"Karena kita melihat ini (darah) kebutuhan, kegiatan donor darah juga merupakan salah satu bagian dari CSR kami untuk mengumpulkan relawan," ungkap General Manager ASTON Cirebon, Niken Damayanti usai pelaksanaan Aksi Sosial Donor Darah di Onyx Room ASTON Cirebon hari ini, Selasa (16/2).

Dia menuturkan, pelaksanaan kegiatan donor darah selama masa pandemi animonya memang sedikit berkurang bila dibandingkan dengan sebelum pandemi.

"Biasanya rata-rata terkumpul 170an kantong darah, tapi di masa pandemi rata - rata hanya 140an," tuturnya.

Mereka yang datang, lanjut Niken, biasanya adalah orang - orang yang sudah terbiasa mendonorkan darah.

Sementara itu, dalam pelaksanaan kegiatan Aksi Sosial Donor Darah hari ini, Niken mengungkapkan ASTON Cirebon bersama PMI Kabupaten Cirebon berhasil mengumpulkan sebanyak 140 kantong darah. Jumlah tersebut didapatkan dari 187 relawan yang datang, diantaranya dari TNI, POLRI, insan perhotelan, Instansi Pemerintahan, masyarakat umum dan tentunya karyawan ASTON Cirebon.

"Alhamdulillah hari ini terkumpul 140 kantong darah, kami mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh relawan yang sudah menyempatkan diri untuk datang dalam kegiatan ini," tutupnya. (CB-003)