KEDAWUNG (CIREBON BRIBIN) - Hari raya Idul Fitri tinggal menghitung hari, lonjakan volume kendaraan pemudik pun sudah terlihat di jalur arteri Pantura Cirebon. Petugas di pos penyekatan pun menyiapkan langkah antisipasi untuk menghalau pemudik dan tetap menjaga kelancaran arus lalu lintas.
Dikatakan Kapolres Cirebon Kota, AKBP Imron Rosyadi, pihaknya memantau ada kenaikan volume kendaraan mulai hari Minggu (9/5) kemarin.
"Ada peningkatan volume kendaraan hingga 70 persen dari hari biasa," katanya.
Dia menjelaskan, untuk mengantisipasi pemudik, jumlah personil yang disiagakan di pos-pos penyekatan sudah dilipatgandakan.
"Kita lakukan penambah personil dipenjagaan," jelasnya.
Ditambahkan Kasatlantas Polres Cirebon Kota, AKP La Ode Habibi Ade Jama, mendekati hari H lebaran, empat pos penyekatan yang ada di wilayah perbatasan Kota Cirebon akan diperketat.
"Kita perketat lagi, khususnya di checkpoint Kedawung dan Tangkil," tambahnya. (CB-003)