Sabtu, 14 Mei 2022

Sabtu, Mei 14, 2022
Pertunjukan Flash Mob di Stasiun Cirebon hari ini, Sabtu (14/5). Foto : Dok. Daop 3 Cirebon

KEJAKSAN (CIREBON BRIBIN) - Humas PT KAI Daop 3 Cirebon bersama 110 petugas Porter Stasiun Cirebon membuat atraksi Flash Mob, Sabtu (14/5).

Atraksi ini digelar dalam rangka wujud syukur telah terlaksananya penyelenggaraan Angkutan Lebaran 2022 di transportasi kereta api dengan aman, lancar dan sehat.

Pada kegiatan hiburan ini, selain menampilkan atraksi flash mob dengan tarian kreasi khas tradisional Cirebon, panitia juga menampilkan tarian Topeng Kontempoler dan Topeng Kelana.

Kegiatan ini mendapat antusias positif dari para penumpang KA, baik penumpang domestik maupun penumpang luar negri di Stasiun Cirebon. Mereka merasa terhibur dengan adanya atraksi tarian tradisonal tersebut.

“Alhamdullilah, Angkutan Lebaran 2022 di wilayah PT KAI Daop 3 Cirebon berjalan dengan aman, lancar dan sehat. Kesuksesan angkutan tersebut dapat terlihat dari meningkatnya animo masyarakat dalam menggunakan jasa layanan kereta api. Tercatat selama masa angkutan lebaran ini, selama 22 hari dari tanggal 22 April s/d 13 Mei 2022, jumlah penumpang di wilayah KAI daop 3 Cirebon mencapai 103.343 penumpang, atau 25% lebih tinggi dari yang diprogramkan sebesar 82.795 penumpang. Sebagai wujud rasa syukur tersebut, kita bersama teman – teman porter dari Stasiun Cirebon Kejaksan, melaksanakan kegiatan hiburan kepada para penumpang KA melalui atraksi tarian kreasi khas tradisional Cirebon,” Jelas Suprapto, Manager Humas PT KAI Daop 3 Cirebon.

Suprapto menambahkan, Humas PT KAI Daop 3 Cirebon mendatangkan beberapa seniman di Kota Cirebon dalam melatih para porter tersebut selama 2 hari.

“Walaupun dibuat secara mendadak, kegiatan flash mob dalam rangka penutupan angkutan Lebaran 2022, sekaligus menghimbur para penumpang KA, berjalan lancar dan sukses. Kegiatan ini merupakan kegiatan yang pertama kali dilakukan di wilayah PT KAI daop 3 Cirebon. Selanjutnya, kegiatan ini akan menjadi agenda rutin dengan kreasi seni yang lebih variatif lagi,” tambahnya. (CB-003)