CIREBON BRIBIN (TALUN) - Partai Gelora Indonesia akan menjadi motor penggerak perekonomian Indonesia, khususnya di Kabupaten dan Kota Cirebon. Caranya, dengan meningkatkan perekonomian rumah tangga atau UMKM.
Hal tersebut seperti yang diungkapkan oleh Kabid UMKM DPN Partai Gelora Indonesia, Sri Wulandari usai gelaran Halal bi halal dan Konsolidasi Partai Gelora Indonesia DPD Kota Cirebon dan Kabupaten Cirebon hari ini, Sabtu (21/5).
"Partai Gelora akan menggerakkan perekonomian kerakyatan ekonomi rumah tangga dengan melakukan program-program misalnya pendampingan UMKM, pendampingan halal, perizinan dan digitalisasi," ungkapnya.
Untuk bisa lebih menjangkau pasar yang luas menurutnya UMKM Cirebon juga harus Go digital.
Sehingga nantinya UMKM bisa berperan untuk kemajuan Indonesia khususnya untuk mencapai cita-cita kita visi misi Partai Gelora yaitu menjadikan Indonesia negara 5 besar dunia.
"Ini menurut saya programnya sangat bisa kita kerjakan dan kita yakin akan melakukan itu sampai tahun-tahun ke depan yang akan datang," ujarnya.
Terkait pelatihan atau pendamping kepada UMKM, dikatakan Sri sudah dilakukan Partai Gelora sejak dua tahun lalu.
Tak hanya pelatihan dan pendampingan, promosi produk juga menjadi salah satu bagian yang ikut didorong.
"Kemarin kita mempromosikan produk-produk UMKM dari Kota Cirebon, kita bawa ke Jakarta kemudian kita endorse sampai dengan kita bawa ke Menteri Parekraf kita, Alhamdulillah responnya cukup bagus dan saya yakin produk kita lokal tidak kalah dengan produk lainnya," katanya.
Dia menambahkan, program meningkatkan perekonomian rumah tangga atau UMKM ini merupakan salah satu strategi untuk pemilu yang dilakukan Partai Gelora Indonesia.
"Iya tentu saja, mulai dari mensejahterakan perekonomian rumah tangga. Karena untuk memajukan Indonesia harus dari perekonomian, mulainya dari mana ya dari rumah tangga. Sesuai visi misi Partai Gelora untuk membawa Indonesia menjadi 5 besar dunia," tambahnya. (CB-003)