Pasar Malam "Gemerlapnya Kecomberan" di area parkir WKM, Desa Kecomberan, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon. |
TALUN (CIREBON BRIBIN) - Warung Kopi Manis (WKM) Cirebon menggandeng 50 pedagang pasar untuk memeriahkan gelaran Pasar Malam di area parkir WKM.
Pasar Malam bertajuk "Gemerlapnya Kecomberan" ini akan digelar satu minggu sekali setiap hari Selasa.
"Dimulai pada hari ini, setiap hari Selasa pukul 16.00 hingga 21.00," jelas M Akbar, Manager WKM, Selasa (10/5).
Akbar menjelaskan, ada beragam pedagang yang bergabung dalam gelaran pasar malam "Gemerlapnya Kecomberan" ini.
Mulai dari kuliner, pakaian, peralatan rumah tangga dan lainnya.
"Ini juga merupakan ajang untuk menarik kunjungan sekaligus menggairahkan perekonomian UMKM," ujarnya.
Menurut Akbar, gelaran pasar malam ini merupakan salah satu inovasi dari WKM bersama Paddi Cafe.
"Kedepan akan ada lagi event-event yang akan kami gelar, misalnya pada Agustus nanti," ujarnya.
Sementara itu, terkait kunjungan pada masa libur lebaran kemarin. Akbar mengatakan ada peningkatan hingga 100 persen di WKM.
"Alhamdulillah sampai 100 persen bila dibandingkan dengan saat hari libur biasa atau akhir pekan," katanya. (CB-003)