AIO Store sendiri baru saja meresmikan cabang mereka di ASS Mall pada Minggu, 19 Maret 2023.
Co Founder AIO Store, Hendry Hermawan menjelaskan, AIO Store merupakan toko elektronik yang memiliki puluhan brand atau merek ternama.
"Kita ada puluhan merek, mulai dari merek Nasional, China, Jepang hingga Eropa," katanya usai peresmian AIO Store ASS Mall, Minggu (19/3).
Produk elektronik yang ditawarkan juga sangat beragam. Mulai dari kebutuhan rumah tangga hingga kantor.
"Ada banyak mulai dari yang kecil seperti Magicom, panci, sampai yang besar seperti kulkas, mesin cuci dan AC," ujarnya.
Pembeda yang paling utama menurut Hendry adalah konsepnya. Dimana AIO Store memiliki konsep semi modern yang menggabungkan transaksi seperti di pasar tradisional.
Artinya, harga barang-barang elektronik di AIO Store ini bisa ditawar.
"Orang kadang-kadang mikirnya wah ini tokonya bagus nih, pasti mahal. Padahal tidak, karena itu bisa ditawar dan memang enggak jarang harga kita tuh di bawah rata-rata," jelas Hendry.
AIO Store juga menyediakan beragam pilihan cara pembayaran mulai dari tunai, transfer, kartu kredit bahkan kredit tanpa kartu.
Yang paling penting, lanjut Hendry. AIO Store juga dipercaya sebagai service center.
"Salah satu nilai lebihnya adalah ketika orang belanja di sini terus ada kendala sama barang enggak usah pusing, satu pintu aja ke kita. Gak usah hubungi ke mana-mana, hubungin aja ke kita, nggak usah ke masing-masing brand," tambahnya. (CB-003)