KEJAKSAN (CIREBON BRIBIN) - PT KAI Daop 3 Cirebon mencatat penjualan tiket kereta Api keberangkatan dari wilayah Daerah Operasi 3 Cirebon pada periode Angkutan Lebaran 2023 telah mencapai 25 persen.
"Berdasarkan pantauan pada tanggal 1 April 2023 pukul 12.00 WIB," kata Manager Humas Daop 3 Cirebon Ayep Hanapi.
Tiket kereta api keberangkatan dari Daop 3 Cirebon tersebut diantaranya seperti KA Argo Cheribon (Cirebon-Gambir PP), KA Ranggajati (Cirebon-Jember PP), KA Kaligung (Cirebon Prujakan-Semarang Tawang PP) dan KA Kaligung (Brebes-Semarang Tawang PP).
Menurut Ayep, pada musim mudik Lebaran tahun 2023 ini KAI Daop 3 Cirebon menyiapkan lebih dari 104 ribu tiket kereta api jarak jauh yang dapat dimanfaatkan masyarakat untuk perjalanan masa libur Lebaran.
Pihaknya juga mengimbau masyarakat agar merencanakan perjalanannya dengan baik karena tiket KA masa Angkutan Lebaran masih cukup tersedia.
"Jika tiket yang diinginkan sudah habis, pelanggan dapat memilih tanggal alternatif atau memanfaatkan fitur Connecting Train di aplikasi KAI Access yang akan membantu memberikan opsi perjalanan dengan mengombinasikan jadwal kereta yang bersifat persambungan," ujar Ayep.
“KAI berkomitmen menyelenggarakan seluruh perjalanan kereta api di masa Angkutan Lebaran 2023 nanti dengan aman, nyaman, selamat, dan sehat sampai tujuan,” tambahnya. (CB-003)