KESAMBI (CIREBON BRIBIN) - Menjalani puasa di bulan Ramadan, bukan berarti menjadi alasan untuk bermalas-malasan. Sebaliknya, momen Ramadan ini justru bisa dimanfaatkan untuk menjadi momentum untuk mengasah kreatifitas dan mempererat silaturahmi.
Seperti yang dilakukan oleh Super Friends Kampus dan didukung Super Challenge Cirebon. Kolaborasi apik dari keduanya, menghadirkan berbagai kegiatan positif dalam satu acara bertajuk Super Moment yang digelar di Kampus I UGJ, Kota Cirebon, Selasa (11/4).
Perwakilan Super Challenge Regional Jawa Barat, Tries Pondang mengatakan, Super Moment merupakan kegiatan yang sengaja dihadirkan memanfaatkan momentum bulan Ramadan.
Super Moment merupakan kegiatan yang diinisiasi oleh Super Friends Kampus, untuk memanfaatkan waktu ngabuburit atau waktu menunggu buka puasa dengan hal-hal yang positif. Gelaran Super Moment sendiri hadir di 8 Kota, dimana Cirebon merupakan Kota penyelenggaraan ke 6.
"Jadi kami dari super challenge mengkolaborasikan, mengemas sebuah kegiatan yang diinisiasi Super Friends Kampus dalam bentuk yang seperti ini, ada bazar, ada games-games di area booth, berbagi takjil, ada juga e-sport series, sharing sessions dan hiburan," katanya di Kampus I UGJ Kota Cirebon.
Dalam kesempatan Super Moment di Cirebon ini, hadir tamu spesial Raim Laode di akhir acara.
Selain untuk mendukung kreativitas Super Friends Kampus, lanjut Trie. Melalui kegiatan Super Moment ini pihaknya berharap agar teman-teman kampus bisa menikmati sebelum momen Lebaran ada suatu acara event yang lebih mengusung kebersamaan.
"Bagaimana teman-teman kampus ini bisa buka bersama bareng, bisa bersilaturahmi antar fakultas dan jurusan yang ada di UGJ ini," ujarnya.
Sementara itu, Perwakilan Super Challenge Area Cirebon, Gumi menambahkan. Kolaborasi dengan Super Friends Kampus bukan merupakan yang pertama.
"Super Friends Kampus Cirebon itu berhubungan baik dan secara continue dengan kita di Super Challenge," tambahnya.
Ia menuturkan, Super Challenge bersama Super Friends Kampus Cirebon telah banyak menggelar kegiatan positif.
"Banyak kegiatan positif yang dilaksanakan, kerjasama dengan Super Friends Kampus baik itu yang bersifat sosial musik talk show dan sebagainya," tuturnya.
Terakhir Gumi mengatakan melalui kegiatan-kegiatan yang digelar, diharapkan menjadi ruang berkreativitas bagi Super Friends Kampus khususnya di Cirebon.
"Terkhusus untuk teman-teman di UGJ di sini yang seringkali kita support termasuk mereka juga aktif dalam kegiatan kita," pungkasnya. (CB-003)