Senin, 16 Oktober 2023

Senin, Oktober 16, 2023
Perayaan ulang tahun ke 3 EWF Cirebon bersama Wakil Wali Kota Cirebon dan Direktur serta Direktur Utama Bursa Berjangka Jakarta (BBJ) di Kantor EWF Cirebon, Senin (16/10).

KESAMBI (CIREBON BRIBIN) - Perusahaan pialang berjangka PT Equityworld Futures (EWF) Cirebon hari ini menginjak usia yang ke 3 tahun.

Sederet acara digelar di kantor EWF Cirebon mulai dari donor darah hingga podcast bersama Wakil Wali Kota Cirebon dan Direktur serta Direktur Utama Bursa Berjangka Jakarta (BBJ).

Pimpinan Cabang EWF Cirebon, Ernest Firman mengatakan, pada usia yang ke 3 tahun ini. Perusahaan yang dinahkodainya tetap menunjukan kinerja positif.

"Kita tetap menunjukkan hasil yang positif terutama di tahun 2023 ini, kita masih berkembang dengan cukup baik," katanya kepada Cirebon Bribin, Senin (16/10).

Menurutnya, hal ini tidak terlepas dari dukungan berbagai pihak mulai dari karyawan EWF sendiri hingga Pemerintah Daerah Kota Cirebon.

Hingga awal bulan ini, lanjut Ernest. EWF Cirebon telah berhasil menambah 160 nasabah baru.

"Dengan pencapaian total transaksi sebanyak 15 ribu lot," ujarnya.

Hingga akhir tahun nanti, EWF Cirebon sendiri masih optimis mencapai target 300 nasabah baru dengan total transaksi hingga 30 ribu lot.

Ernest menambahkan, pihaknya juga tetap berkomitmen untuk terus mengedukasi masyarakat di Cirebon dan sekitarnya tentang bisnis perdagangan berjangka komoditi.

"Juga kita terus mau mengadakan edukasi sesuai dengan pesan dari pesan Ibu Wakil Wali Kota Cirebon," tambahnya.

Pihaknya berharap di usianya yang ke 3 tahun, EWF Cirebon bisa bersama-sama dengan Pemerintah Daerah Kota Cirebon untuk lebih membuka lapangan pekerjaan. Khususnya bagi para fresh graduate.

"Supaya kita bisa sama-sama mengembangkan ekonomi di wilayah Cirebon dan Ciayumajakuning, karena dengan usaha ini kita bisa mempercepat laju perekonomian di Kota Cirebon khususnya dan Ciayumajakuning pada umumnya," tutup Ernest. (CB-003)