Karyawan EWF Cirebon antusias mengikuti kegiatan donor darah dalam rangka perayaan HUT ke 3 EWF Cirebon, Senin (16/10). |
KESAMBI (CIREBON BRIBIN) - PT Equityworld Futures menggelar bhakti sosial donor darah untuk merayakan ulang tahunnya yang ke 3, Senin (16/10).
Gelaran donor darah yang ini melibatkan seluruh karyawan ini dilakukan di kantor EWF Cirebon.
Hadir juga dalam kesempatan tersebut, Wakil Wali Kota Cirebon, Eti Herawati.
Pimpinan Cabang EWF Cirebon, Ernest Firman, mengatakan, donor darah ini menjadi bagian dari rangkaian acara perayaan HUT EWF Cirebon yang ke 3 tahun.
"Sekaligus juga ini menjadi CSR, sebagai tanggung jawab perusahaan kepada masyarakat Cirebon. Dan untuk membantu menjaga ketersediaan darah di PMI Kota Cirebon," katanya.
Selain donor darah, lanjut Ernest. Rangkaian acara HUT ke 3 EWF Cirebon juga diisi dengan seremoni dan podcast bersama Wakil Wali Kota Cirebon serta Direktur dan Direktur Utama Bursa Berjangka Jakarta.
Diusianya yang ke 3 tahun, Ernest berharap EWF Cirebon bisa bersama-sama dengan Pemerintah Daerah Kota Cirebon untuk lebih membuka lapangan pekerjaan. Khususnya bagi para fresh graduate.
"Supaya kita bisa sama-sama mengembangkan ekonomi di wilayah Cirebon dan Ciayumajakuning, karena dengan usaha ini kita bisa mempercepat laju perekonomian di Kota Cirebon khususnya dan Ciayumajakuning pada umumnya," tutup Ernest. (CB-003)