Salah satunya soal destinasi study tour anak sekolah yang diimbau agar tidak terlalu jauh dari Kota Cirebon.
Menanggapi hal tersebut, Ketua DPRD Kota Cirebon, Ruri Tri Lesmana, mengatakan permasalahan yang harus dibenahi sebenarnya adalah terkait keamanan dan keselamatan dalam pelaksanaan study tour.
Misalnya berkaitan dengan kendaraan yang digunakan dan juga sopirnya.
"Ada pengecekan kendaraan artinya dari kelayakannya dan juga sopirnya," katanya di Makodim 0614/Kota Cirebon pada Rabu (15/5).
Menurut Ruri, pihaknya tak mempermasalahkan terkait destinasi atau daerah tujuan study tour.
Pasalnya, sesuai dengan tujuannya, study tour adalah untuk mendapatkan input yang bermanfaat bagi siswa yang tidak ada di Kota Cirebon.
"Misalkan dari Kota Cirebon arahnya biasanya ke Jogja atau Bandung yang merupakan kota pendidikan, itu apa yang bisa kita komparasikan seperti itu," ujarnya.
Namun, Ruri menambahkan. Bila sekiranya materi yang ingin diambil ada di daerah yang lebih dekat, maka akan lebih baik lagi bila destinasinya diarahkan ke sana.
"Kalau plusnya ada di wilayah sekitar ya lebih baik, mengurangi kos yang dikeluarkan oleh wali murid," tambahnya. (CB-003)