Atraksi bola api turut memeriahkan peringatan Tahun Baru Islam di blok Karang Birai, Desa Dawuan, Kecamatan Tengah Tani, Kabupaten Cirebon. |
TENGAH TANI (CIREBON BRIBIN) - Warga Blok Karang Birai, Desa Dawuan, Kabupaten Cirebon punya cara tersendiri untuk mengisi peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 H yang jatuh pada Minggu, 7 Juli 2024.
Berbagai acara yang digelar warga Blok Karang Birai antara lain pawai obor, lomba kreasi seni membuat minatur bangunan, atraksi bola api dan lainnya dari santri Pondok Pesantren Babakan Ciwaringin.
Peringatan Tahun Baru Islam di Blok Karang Birai ini didukung juga oleh Majelis Dzikir dan Ratib Al-Bastoni Tengah Tani dan UUT Beef Hj. Dian.
Pemilik UUT Beef Hj. Dian, Bastoni mengatakan, ada beberapa makna yang terkandung dalam beragam kegiatan ini.
"Diadakannya pawai obor tujuannya untuk zikir, juga doa tolak bala karena memang awal diselenggarakannya ini juga pada masa Covid-19 kemarin jadi tujuan utamanya memang untuk berdoa berdzikir untuk tolak bala (sial)," kata Pemilik UUT Beef Bastoni.
"Selain itu juga, menumbuhkan kreasi yang ada di warga sekitar," sambungnya.
Bastoni menjelaskan, ini merupakan kali ke 4 blok Karang Birai melaksanakan peringatan Tahun Baru Islam dengan menghadirkan pawai obor.
"Bedanya, tahun sebelumnya ngga ada lomba dan atraksi, karena awalnya juga kan covid dan di tahun-tahun sekarang agar meriah dan memang antusiasnya cukup tinggi," jelasnya.
Sementara itu, untuk lomba kreasi seni ditujukan untuk mengasah kreatifitas warga.
Lomba kreasi seni yang digelar sendiri merupakan lomba membuat miniatur bangunan bernuansa islami, dan dihiasi lampu agar nampak jelas dan indah, dan tentunya ukuran miniatur yang menyesuaikan gang setempat.
Adapun atraksi bola api, ditujukan untuk memberikan hiburan kepada masyarakat.
"Kami berharap acara ini semoga berkah dan warga terhibur. Ke depannya, semoga bisa lebih baik lagi, lebih meriah, Insya Allah," tutup Bastoni. (CB-003)