Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM KPU Kota Cirebon, Hasan Basri. |
KEJAKSAN (CIREBON BRIBIN) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cirebon telah menjadwalkan pelaksanaan debat publik atau debat terbuka antar Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cirebon akan dilaksanakan sebanyak tiga kali.
Pelaksanaan pertama dijadwalkan tanggal 30 Oktober 2024 lalu kedua di tanggal 10 November 2024 dan yang terakhir pada tanggal 20 November 2024.
Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM KPU Kota Cirebon, Hasan Basri mengatakan masing-masing pelaksanaan debat akan mengusung tema yang berbeda-beda.
"tema debat pertama yaitu transformasi tata kelola pemerintahan yang baik, tema kedua peningkatan kualitas sdm yang inovatif unggul dan toleran dan untuk tema ketiga strategi mewujudkan kesejahteraan masyarakat dan pembangunan daerah yang berkelanjutan," katanya, Minggu (27/10).
Ia mengungkapkan, tema-tema tersebut merupakan hasil rumusan dari tim perumus.
"Nanti tinggal pertanyaan-pertanyaan saja yang akan disusun oleh tim panelis dan mulai hari ini tim paneli sudah kita karantina," ungkapnya.
Terkait tim panelis sendiri, Hasan menjelaskan sesuai dengan PKPU dan panduan teknis di keputusan KPU 1363 terdiri dari tiga unsur yakni akademisi tokoh masyarakat dan profesional.
Iya juga menambahkan untuk persiapan pelaksanaan debat Pasangan calon yang pertama saat ini sudah mencapai 90 persen.
Pihaknya telah melaksanakan rapat koordinasi baik dengan pasangan calon pihak kepolisian Dandim Bawaslu dan kejaksaan terkait informasi dan aturan-aturan yang akan diberlakukan selama pelaksanaan debat pasangan calon.
"Jadi untuk kesiapan untuk hari ini Insya Allah sudah 90 peresn, tinggal hal-hal kecil yang nanti akan kami selesaikan," tambahnya. (CB-003)