RSIA Cahaya Bunda memberikan layanan pemeriksaan USG gratis dan konsultasi kehamilan untuk 100 ibu hamil, Minggu (10/11). Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian HUT ke-10 RSIA Cahaya Bunda. |
KEDAWUNG (CIREBON BRIBIN) - Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Cahaya Bunda dalam rangkaian kegiatan menuju ulang tahunnya yang ke 10 tahun menyelenggarakan berbagai kegiatan yang bermanfaat untuk masyarakat.
Salah satunya kegiatan corporate social responsibility (CSR) pemeriksaan USG gratis dan konsultasi ibu hamil yang digelar hari ini di Patra Hotel Cirebon, Minggu (10/11).
Pemilik RSIA Cahaya Bunda, dr Yasmin Dermawan mengatakan, pemeriksaan USG gratis dan konsultasi kehamilan ini diikuti oleh 100 ibu hamil
"Ada 100 ibu hamil yang kita jaring dari puskesmas-puskesmas," katanya.
Selain pemeriksaan USG gratis dan konsultasi kehamilan, lanjutnya. Hari ini ini juga diselenggarakan seminar awan dengan tema Lindungi Keluarga dari Flu Singapura dan Kenali Lebih Dalam Tentang Infeksi Pada Telinga. Juga Yoga Couple untuk suami istri
Kegiatan seminar awan dengan tema-tema seputar kesehatan anak dan ibu hamil dalam rangkaian kegiatan HUT ke-10 RSIA Cahaya Bunda juga telah digelar beberapa waktu lalu, serta kegiatan donor darah.
Terkait harapan pada usia RSIA Cahaya Bunda yang ke-10 tahun, dr Yasmin mengungkapkan berharap agar bisa terus melakukan pengembangan yang memberikan manfaat bagi masyarakat.
"Harapannya tentunya pengembangan sehingga kami bisa menjangkau masyarakat lebih luas lagi. Sehingga manfaat keberadaan dari rumah sakit ini bisa betul-betul dirasakan oleh masyarakat," pungkasnya. (CB-003)